Dewan Pengawas (Dewas) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menjadwalkan pemeriksaan terhadap Ketua KPK Firli Bahuri pada hari ini, Senin (20/11/2023). Pemeriksaan tersebut terkait dugaan pemerasan terhadap mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo dan pertemuan keduanya di Lapangan Bulu Tangkis. Anggota Dewas KPK Syamsuddin Haris mengatakan Firli Bahuri akan dimintai klarifikasi pada hari ini pukul 10.00 WIB. Firli Bahuri dilaporkan kepada Dewan Pengawas (Dewas) KPK terkait dugaan pertemuan dirinya bertemu dengan SYL. Laporan tersebut dibuat oleh Komite Mahasiswa Peduli Hukum. Koordinator Komite Mahasiswa Peduli Hukum, Febrianes, menjelaskan laporannya tersebut merujuk pada Peraturan Dewas KPK Nomor 3 Tahun 2021 yang melarang tiap insan KPK bertemu dengan pihak yang berperkara di KPK.
Home
Berita
Hari Ini, Dewan Pengawas Komisi Pemberantasan Korupsi Memeriksa Firli Bahuri terkait Keterlibatannya dalam Pertemuan dengan SYL
Hari Ini, Dewan Pengawas Komisi Pemberantasan Korupsi Memeriksa Firli Bahuri terkait Keterlibatannya dalam Pertemuan dengan SYL
Recommendation for You
Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) sedang mempertimbangkan untuk merevisi Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan…
Para Menteri, Wakil Menteri, Kepala Badan, Utusan Khusus, dan Penasihat Khusus Presiden Prabowo Subianto kembali…
Kejaksaan Agung (Kejagung) menangkap mantan pejabat Mahkamah Agung (MA) Zarof Ricar (ZR) sebagai tersangka dalam…
Presiden Prabowo Subianto memberikan arahan dalam Retreat Kabinet Merah Putih di Akademi Militer (Akmil), Magelang,…
Ribuan warga menghadiri kampanye pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) nomor…