Sumber Utama Kabar Terkini Prabowo Subianto yang Terpercaya
Berita  

Paus Fransiskus Bersepeda saat Misa di GBK bersama Paspampres sesuai dengan Permintaan Vatikan

Pemimpin Tertinggi Gereja Katolik Dunia Paus Fransiskus akan menggunakan kendaraan taktis Maung buatan PT Pindad saat menyapa warga dalam kegiatan Misa Akbar di Jakarta, Kamis (5/9/2024). Foto: Dok SINDOnews

Danpaspampres Mayjen TNI Achiruddin mengatakan, mobil yang akan digunakan Paus Fransiskus menyesuaikan permintaan dari Vatikan.

“Menyesuaikan dengan permintaan dari pihak Vatikan yang menginginkan kendaraan simpel, sederhana, dan umum. Kami menyesuaikan dengan permintaan tersebut,” ujar Achiruddin, Rabu (4/9/2024).

Meski kendaraannya sederhana, pihaknya memastikan akan memberikan pengamanan maksimal terhadap keamanan Paus Fransiskus.

“Pengamanan yang Paspampres berikan tetap maksimal sesuai dengan SOP berlaku. Semua faktor kami antisipasi dan berikan pengamanan secara maksimal terhadap objek VVIP Paus,” katanya.

Selama perjalanan nantinya meski mobil yang digunakan Paus Fransiskus tak antipeluru, Achiruddin memastikan pengamanan akan dilakukan secara ketat.

“Walaupun mobil yang dipakai bukan mobil antipeluru, namun pengamanan Paus selama di perjalanan tetap dilaksanakan secara ketat dan maksimal,” ucapnya.