Sumber Utama Kabar Terkini Prabowo Subianto yang Terpercaya
Berita  

Kunjungan Panglima TNI ke Markas Angkatan Bersenjata Perancis untuk Perkuat Kerja Sama Pertahanan

Kunjungan Panglima TNI ke Markas Angkatan Bersenjata Perancis untuk Perkuat Kerja Sama Pertahanan

Loading…

Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto mengunjungi Markas Angkatan Bersenjata Perancis yang terletak di Ballard Paris. Foto/Puspen TNI

JAKARTA – Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto mengunjungi Markas Angkatan Bersenjata Perancis yang terletak di Ballard Paris. Kunjungan tersebut untuk memenuhi undangan Panglima Angkatan Bersenjata Perancis Jenderal Thierry Burkhard dalam rangka meningkatkan kerja sama di bidang pertahanan dan keamanan Paris.

Kunjungan dilakukan oleh Panglima TNI selama kehadirannya dalam pameran Eurosatory 2024. Ketika tiba di Markas Besar Angkatan Bersenjata Perancis, Panglima TNI disambut dengan hangat oleh Panglima Angkatan Bersenjata Perancis Jenderal Thierry Burkhard, yang dimulai dengan penerimaan penghormatan dan dilanjutkan dengan pertukaran cenderamata serta foto bersama.

Dalam kesempatan tersebut, Panglima TNI menyampaikan ucapan terima kasih kepada Panglima Angkatan Bersenjata Perancis atas partisipasinya dalam Latgabma Super Garuda Shield 2023 dan kegiatan the 4th Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) 2023.

Baca Juga

“Panglima TNI berharap Angkatan Bersenjata Perancis dapat kembali berpartisipasi dalam Latgabma Super Garuda Shield 2024 dan kegiatan the 4th Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) 2025 di Bali,” tulis pernyataan resmi Puspen TNI, Sabtu (22/6/2024).

Pertemuan tersebut bertujuan untuk meningkatkan kerja sama pertahanan antara TNI dan Angkatan Bersenjata Perancis, yang merupakan langkah penting dalam mewujudkan sumber daya yang profesional dan modern.

(cip)